VALENCIA – Valencia telah resmi mendapatkan tanda tangan dari penyerang asal Prancis yang musim lalu membela Atletico Madrid yakni Kevin Gameiro pada bursa transfer musim panas 2018. Gameiro didatangkan Valencia dengan mahar sebesar 16 juta euro atau sekira Rp263 miliar.
Seperti yang dilansir Footballespana, Senin (13/8/2018), Gameiro akan tiba dalam beberapa jam ke depan di Mestalla Stadium, untuk melakukan presentasi sebagai pemain Valencia. Pemain berpaspor Prancis itu pun dijadwalkan untuk melakukan latihan perdananya setelah melakukan presentasi tersebut.

Gameiro akan menjadi penyerang kedua yang didatangkan Valencia, setelah sebelumnya mendapatkan Michy Batshuayi dari Chelsea dengan status pinjaman. Menilik pada hal itu, tampaknya Valencia ingin mendambah daya gedor mereka di Liga Spanyol 2018-2019.
BACA JUGA: Pogba Buka Suara Terkait Isu Transfernya ke Barcelona
Terlepas dari hal itu, kepindahan Gameiro dari Atletico memang bukanlah kabar yang mengejutkan. Alasannya ialah pemain berpaspor Prancis itu telah kehilangan waktu bermain di Atletico yang mana Gameiro hanya tampil di 11 pertandingan Liga Spanyol 2017-2018.

Dari 11 pertandingan itu, Gameiro pun hanya mampu membuat tujuh gol untuk Atletico. Terlebih lagi, Atletico telah membeli Nikola Kalinic dari AC Milan pada bursa transfer musim panas 2018 yang akan membuat waktu bermain Gameiro semakin berkurang. Menilik pada situasi yang kurang kondusif itu, Gameiro pun telah melakukan langkah yang tepat dengan memutuskan keluar dari Atletico.
Akibat kedatangan Gameiro dari Atletico maka penyerang Valencia, Simone Zaza pun disinyalir akan meninggalkan Mestalla Stadium. Hingga saat ini, Zaza erat dikaitkan dengan kepindahannya ke Sevilla pada bursa transfer musim panas 2018.
(Andika Pratama)