TURIN – Penjaga gawang Juventus, Gianluigi Buffon, akan mengumumkan masa depan kelanjutannya di dunia sepakbola pada Kamis 17 Mei 2018 sore WIB. Dalam konferensi pers yang digelar nantinya, kiper berusia 40 tahun itu akan mengumumkan, apakah terus melanjutkan karier, atau memutuskan gantung sarung tangan akhir musim ini.
Meski belum diumumkan secara pasti, banyak pihak meyakini Buffon akan memutuskan pensiun akhir musim ini. Sebab sejak tahun lalu, mantan suami dari Alena Saredova itu menyebut akan menjadikan 2017-2018 sebagai musim terakhirnya.
Selain itu pada medio 2017 juga, Piala Dunia 2018 yang berlangsung di Rusia disebut Buffon sebagai turnamen besar terakhir yang akan diikuti. Akan tetapi, Buffon tak dapat merealisasikan keinginannya tersebut. Sebab Tim Nasional (Timnas) Italia gagal melaju ke putaran final Piala Dunia 2018 setelah disingkirkan Swedia di babak playoff.
BACA JUGA: Juventus Resmi Menjadi Juara Liga Italia 2017-2018
Setelah kekalahan dari Swedia itu, Buffon memutuskan pensiun dari Timnas Italia. Akan tetapi pada Maret 2018, Buffon kembali memperkuat Gli Azzurri –julukan Italia– saat mereka ditaklukkan Argentina dengan skor 0-2 di laga persahabatan.

Buffon sendiri menghabiskan hampir seluruh karier sepakbolanya bersama Juventus. Setelah membela tim senior Parma pada 1995-2001, Buffon memperkuat Bianconeri –julukan Juventus– dalam kurun 2001 hingga saat ini.