Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Wenger Akui Tertarik Rekrut Bintang Liga Prancis Ini

Ezha Herdanu , Jurnalis-Minggu, 14 Januari 2018 |04:10 WIB
Wenger Akui Tertarik Rekrut Bintang Liga Prancis Ini
Malcom (Foto: AFP)
A
A
A

LONDON – Kabar mengenai hengkangnya Alexis Sanchez dari Arsenal memang masih kencang beredar dalam beberapa waktu terakhir. Terlebih, bintang Timnas Cile tersebut masih belum juga menandatangani kontrak baru yang diajukan oleh manajemen Arsenal.

Sanchez pun santer diberitakan bakal segera meninggalkan Arsenal ketika kontraknya berakhir pada musim panas tahun ini. Sanchez disebut-sebut bakal menyusul mantan pelatihnya di Barcelona, Josep Guardiola, yang kini membesut Manchester City.

Baca Juga: Wenger Pesimis Sanchez Bakal Bertahan di Arsenal

Bahkan tersiar kabar bahwa manajemen Man City ingin mempercepat kehadiran Sanchez di Etihad Stadium pada bursa transfer musim dingin 2018. Untuk mewujudkan target itu, Man City siap melayangkan tawaran sebesar 45 juta pounds atau sekira Rp824 miliar kepada Arsenal.

Akan tetapi para pendukung Arsenal nampaknya tidak perlu merasa risau dengan kehilangan Sanchez. Pasalnya Arsenal saat ini dirumorkan tengah membidik pemain yang disinyalir bisa menggantikan peran Sanchez di skuad mereka.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement