MANCHESTER – Manajemen Manchester United takkan memperpanjang kontrak Zlatan Ibrahimovic yang habis pada 30 Juni 2018. Seperti diberitakan Yahoo Sport UK, Rabu (10/1/2018), ketimbang memperpanjang kontrak Ibrahimovic, The Red Devils –julukan Man United– lebih tertarik mencari penyerang anyar.
Ibrahimovic didatangkan Man United dari Paris Saint-Germain (PSG) pada bursa transfer musim panas 2016 dan dikontrak selama satu tahun. Di musim 2016-2017, Ibrahimovic keluar sebagai top skor tim dengan koleksi 28 gol dari 46 penampilan.
Namun, cedera parah yang diderita pada April 2017, membuat Man United enggan memperpanjang kontrak Ibrahimovic yang habis pada 30 Juni 2017. Sempat menganggur, penyerang berusia 36 tahun itu kembali berstatus sebagai pemain Man United pada 24 Agustus 2017. Suami dari Helena Seger itu pun mendapatkan satu tahun kontrak dan terikat hingga 30 Juni 2018.
BACA JUGA: Man United Ingin Datangkan Belotti untuk Gantikan Ibrahimovic
Meski begitu, Ibrahimovic baru bisa membela Man United pada November 2017. Hal itu karena Ibrahimovic harus menjalani proses penyembuhan cedera lutut. Setelah sembuh dari cedera, Ibrahimovic belum menunjukkan kemampuan terbaiknya. Dari tujuh penampilan di semua ajang, mantan kapten Tim Nasional (Timnas) Swedia itu baru mencetak satu gol.