Lalu, bagaimana kondisi terkini Adam Alis yang tengah dicari polisi Malaysia ini? Kini, sang pemain andalan Persib itu diketahui tengah didera cedera.
Bahkan, Adam Alis absen latihan pada Senin 17 November 2025 demi pulihkan cederanya. Dia kini dikabarkan didera cedera ringan pada kaki kirinya.
Cedera itu dialami Adam Alis usai membela Persib Bandung melawan Selangor FC dalam lanjutan AFC Champions League 2 2025-2026 pada 6 November 2025. Kondisi Adam Alis diungkap sang pelatih, Bojan Hodak.
“Bukan cedera yang serius, tapi dia mungkin tidak akan bermain dalam 1-2 pertandingan,” kata Bojan Hodak, dikutip dari laman resmi Persib pada Rabu (19/11/2025).
"Kami juga tidak mau mengambil risiko karena tubuhnya masih sangat lemah, butuh waktu untuk melakukan pemulihan. Jadi pada akhirnya, kami membiarkan dia berada di rumah dan akan kembali dalam kondisi yang lebih baik," jelas Hodak.
(Djanti Virantika)