“Mungkin skornya 2-1 untuk Persib. Yang penting tetap menang supaya bisa bertahan di puncak klasemen sampai akhir dan lolos ke babak selanjutnya,” kata Meisya.
Kemenangan atas Selangor FC akan memperkukuh posisi Persib Bandung di puncak klasemen Grup G, sekaligus membuka peluang besar untuk melangkah ke fase berikutnya. Saat ini Persib Bandung duduk di puncak klasemen Grup G dengan tujuh poin, unggul satu angka atas Bangkok United di posisi dua.
Dari tiga laga sisa Grup G, Persib Bandung membutuhkan enam poin tambahan untuk menyegel tempat di 16 besar. Sanggup merealisasikannya, Persib Bandung?
(Ramdani Bur)