Statistik Ciamik Kiper Timnas Indonesia U-23 Cahya Supriadi di Super League 2025-2026: Catatkan 22 Penyelamatan!

Andri Bagus Syaeful , Jurnalis
Senin 29 September 2025 02:05 WIB
Cahya Supriadi kala membela Timnas Indonesia. (Foto: PSSI)
Share :

2. Sejajar Ernando Ari

Jadi, sampai saat ini, Cahya Supriadi sudah mengoleksi total 22 penyelamatan pada musim ini. Torehan tersebut membuatnya kini menjadi kiper dengan penyelamatan terbanyak kedua, sejajar dengan kiper Persebaya Surabaya, Ernando Ari.

Cahya Supriadi hanya kalah jumlah penyelamatan dari penjaga gawang asing yang membela Bali United, Mike Hauptmeijer. Kiper itu itu mencatatkan total 27 penyelamatan.

Sebatas informasi, awal karier sepakbola Cahya Supriadi banyak dihabiskan bersama akademi dan tim muda Persija Jakarta. Dia bersama tim berjuluk Macan kemayoran itu sejak 2018 hingga 2024.

Pada 2024, dirinya berlabuh ke tim Liga 2, FC Bekasi City. Setelah itu, Cahya Supriadi dipinang PSIM Yogyakarta untuk mengarungi Super League 2025-2026.

(Djanti Virantika)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya