Bocor! Ini Penampakan Jersey Barcelona di Musim 2025-2026

Wikanto Arungbudoyo, Jurnalis
Selasa 17 Desember 2024 16:05 WIB
Jersey baru Barcelona untuk musim 2025-2026 bocor ke media (Foto: FC Barcelona)
Share :

BOCOR! Ini penampakan jersey Barcelona di musim 2025-2026. Blaugrana akan kembali ke akarnya yakni warna tradisional biru dan merah dengan pola garis-garis.

Pertandingan Barcelona di Liga Spanyol 2024-2025 dapat disaksikan langsung secara streaming lewat beIN Sports di Vision+ dengan klik di sini.

Musim kompetisi 2024-2025 belum ada setengah jalan. Namun, sejumlah klub beserta sponsor apparel dan desainernya sudah ambil ancang-ancang.

Barcelona misalnya, sudah mulai merancang jersey kandang untuk musim kompetisi 2024-2025. Dari bocoran yang beredar, gaya klasik kembali dipakai dalam seragam tersebut.

Warna tradisional merah dan biru tetap dipertahankan. Hanya saja, pola garis-garisnya berubah total dibandingkan musim kompetisi 2024-2025.

Jika di musim ini Barcelona memakai warna merah dan biru yang dibelah secara simetris, maka jersey versi bocoran menggunakan pola garis-garis simetris merah dan biru. Perbedaan paling mencolok ada di bagian kerah yang menggunakan v-neck.

Setengah kerah berwarna merah dan setengah lagi berwarna biru! Hal itu seturut dengan pembagian warna merah dan biru yang simetris. Sementara, logo Nike tetap berwarna kuning atau emas dan emblem klub dipindahkan lagi ke dada sebelah kiri.

Tentu saja kesan futuristik diaplikasikan ke jersey ini. Mereka memakai gradasi warna biru dan merah di bagian tengah karena setiap garis tidak berwarna merah dan biru secara utuh dari atas ke bawah.

Ya, detail menarik diperlihatkan pada jersey baru ini. Bila bagian atas garis berwarna merah, maka di bawahnya akan biru begitu juga sebaliknya dan perpaduannya menciptakan gradasi tepat di tengah!

Tentu saja detail jersey itu sungguh bikin penasaran. Patut dinanti apakah desain ini benar-benar dipakai pada musim depan atau tidak.

(Wikanto Arungbudoyo)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Bola lainnya