JAKARTA - Pemain Persis Solo, Sho Yamamoto kecewa timnya gagal mengalahkan Persija Jakarta di pekan ketiga Liga 1 2024-2025. Padahal menurutnya Persis bisa menang bila melihat dari sejumlah peluang tercipta, namun pada kenyataannya Persija tampil lebih baik sehingga ia pun harus menerima timnya kalah 1-2.
Ya, Laskar Sambernyawa -julukan Persis Solo- gagal mencuri poin penuh saat bertandang ke markas Persija Jakarta di Jakarta International Stadium (JIS), Sabtu (24/8/2024). Persis Solo menelan kekalahan tipis 1-2 dari Macan Kemayoran -julukan Persija.
Padahal, Persis Solo mampu unggul lebih dulu lewat gol penalti Moussa Sidibe pada menit ke-56. Tapi sialnya, mereka kena comeback melalui brace yang dicetak Ryo Matsumura (62’, 74’). Pahitnya, Matsumura merupakan eks pemain Laskar Sambernyawa.
Usai pertandingan, Yamamoto menilai kalau seharusnya Persis Solo bisa mencuri satu poin dari kandang Persija. Sebab, mereka mendapatkan cukup banyak peluang yang sayangnya tidak bisa dimanfaatkan menjadi gol.
"Saya pikir, seharusnya kami bisa curi satu poin karena kami memiliki banyak peluang. Selamat untuk Persija,” kata Yamamoto usai laga, dikutip pada Senin (26/8/2024).
Eks pemain Persebaya Surabaya itu bahkan menilai kalau Persis Solo tidak pantas menelan kekalahan. Yamamoto menilai, kekalahan ini karena taktik Laskar Sambernyawa tidak berjalan baik.