Resmi Perpanjang Kontrak dengan Persebaya Surabaya hingga 2026, Intip Catatan Spesial Bruno Moreira

Avirista Midaada, Jurnalis
Selasa 23 April 2024 01:14 WIB
Bruno Moreira kala membela Persebaya Surabaya. (Foto: Persebaya Surabaya)
Share :

BRUNO Moreira resmi perpanjang kontrak dengan Persebaya Surabaya hingga 2026. Kini, menarik mengintip catatan spesial dari Bruno Moreira.

Ya, Bruno Moreira menyepakati kontrak panjang hingga 2026. Kepastian itu bahkan telah diumumkan manajemen Persebaya sehari jelang lawan Persib Bandung.

Menariknya, pengumuman resmi perpanjangan kontrak Bruno Moreira oleh manajemen Bajul Ijo -julukan Persebaya- terpampang di beberapa reklame di sudut Kota Surabaya. Salah satu reklame di Jalan Ahmad Yani terlihat Bruno Moreira tengah melakukan selebrasi khasnya.

Pada reklame itu juga tertulis "Bruno Moreira Extended Until 2026", atau dapat diartikan “Bruno Moreira Diperpanjang hingga 2026”.

Pengumuman perpanjangan kontrak Bruno juga diunggah oleh sang agen Gabriel Budi di laman Instagram pribadinya. Pada unggahan tersebut, terlihat Bruno Moreira memperlihatkan dokumen perpanjangan kontrak bersama Manajer Tim Persebaya Candra Wahyudi dan Gabriel Budi, sang agen.

"Money can not buy happiness. Loyalty over royalty," tulis Gabriel Budi dalam caption Instagramnya.

Gabriel menyebut, kesepakatan antara manajemen Bajul Ijo dan Bruno Moreira tercapai pada Jumat lalu. Kesepakatan ini membuat Bruno dipastikan bertahan untuk musim depan.

"Uang tidak dapat memberi kebahagiaan. Loyalitas melebihi royalti. Bruno Moreira menunjukkan talentanya lagi dengan bertahan di Persebaya Surabaya selama tambahan dua tahun,” ungkap Gabriel Budi.

Bruno Moreira memang menjadi pemain penting selama beberapa musim di Persebaya. Sosoknya begitu dicintai oleh suporter Bonek, karena performa dan kelakuan di dalam dan luar lapangan.

Pesepakbola bernama lengkap Bruno Moreira Soares bergabung ke Persebaya pada musim 2021 – 2022. Dia direkrut semasa dilatih Aji Santoso.

Bergabung dari tim asal Kolombia yakni Envigado, Bruno Moreira langsung menjadi andalan di lini serang Persebaya Surabaya. Di musim pertamanya bersama Bajul Ijo, dia mencatatkan 29 penampilan di Liga 1 dengan 2.538 menit bermain.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Bola lainnya