Reaksi Thomas Doll soal Persija Jakarta Pindah Kandang ke Bali: Bukan Alasan untuk Tak Main Bagus!

Andhika Khoirul Huda, Jurnalis
Rabu 21 Februari 2024 21:08 WIB
Thomas Doll kala mendampingi Persija Jakarta berlaga. (Foto: Persija Jakarta)
Share :

Kendati demikian, Thomas Doll tak ingin para pemainnya menjadikan bermain di stadion yang berbeda sebagai alasan mereka tak bermain bagus di Pulau Dewata. Pasalnya, stadion I Wayan Dipta juga punya kualitas yang sangat apik sehingga seharusnya tak akan mengganggu permainan yang mereka inginkan.

“Tim lain bisa bermain di kandangnya, kita lihat musim lalu PSM Makassar bisa selalu bermain di kandangnya. Sementara kami harus bermain dimana pun, itu tidak mudah, tapi itu bukan pilihan, dan kami harus mengikuti aturannya,” jelas pelatih asal Jerman itu.

“Dan kami tidak membutuhkan alasan, kami bisa menampilkan permainan yang bagus di sini, karena stadionnya bagus dan seingat saya rumput stadionnya juga sangat bagus, saya tidak tahu bagaimana kondisinya sekarang karena Bali United dan Arema bermain di sini. Dan sekarang Persija dan Persikabo bermain di sini. Semoga rumput lapangan dalam kondisi yang baik,” jelas Thomas Doll.

Persija sendiri saat ini tengah berjuang untuk finis di empat besar Liga 1 2023-2024 agar lolos ke babak playoff. Namun, mereka sedang dalam performa yang kurang apik setelah hanya mampu sekali menang dalam lima pertandingan terakhir.

Ryo Matsumura dkk pun terdampar di urutan sembilan klasemen sementara Liga 1 2023-2024 dengan raihan 32 poin dari 24 laga, selisih sembilan angka dari zona playoff. Alhasil, mereka wajib segera bangkit dari keterpurukan untuk bisa mencapai target finis di empat besar musim reguler.

(Djanti Virantika)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Bola lainnya