Hingga pekan ke-20 Liga 1 2023-2024 atau ketika kompetisi menyisakan 14 pertandingan, Bhayangkara FC duduk di posisi juru kunci (18) dengan 10 angka. Bhayangkara FC terpaut 12 angka dari Persita Tangerang di posisi 15, atau batas aman tim yang tidak terdegradasi.
(Bhayangkara FC masih tertahan di posisi juru kunci Liga 1 2023-2024)
Selanjutnya, Bhayangkara FC akan bertandang ke markas Persikabo 1973 pada Minggu, 3 Desember 2023. Jika Radja Nainggolan datang lebih cepat, pemain yang hampir digaet Juventus ini bisa melakoni debutnya di hari tersebut.
Jika butuh adaptasi, Radja Nainggolan masih harus menunggu. Pada Jumat 8 Desember 2023, Bhayangkara FC akan melakoni laga tandang ke markas PSM Makassar.
(Ramdani Bur)