Jadwal Pertandingan Madura United Kontra Bali United Alami Perubahan, Ini Respons Stefano Cugurra

Andika Rachmansyah, Jurnalis
Kamis 16 November 2023 13:29 WIB
Laga Bali United vs Madura United di Liga 1 2023-2024 mengalami perubahan jadwal (Foto: laman resmi Bali United)
Share :

GIANYAR – Pertandingan antara Madura United kontra Bali United pada pekan ke-20 Liga 1 2023-2024 mengalami perubahan jadwal. Pelatih Bali United, Stefano Cugurra, meluapkan kekecewaannya terkait hal tersebut.

Sebagaimana diketahui, saat ini Liga 1 2023-2024 sedang dalam masa jeda FIFA Matchday bulan November. Adapun kompetisi akan mulai kembali bergulir pada Kamis (23/11/2023) mendatang. Namun Bali United mendapat kabar yang tidak sedap jelang digulirkannya laga pekan ke-20 tersebut.

Pada pekan ke-20, Bali United dijadwalkan akan bertandang ke markas Madura United di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan. Sejatinya pertandingan tersebut akan berlangsung pada hari Jumat (24/11) malam WIB. Tapi laga tersebut harus berubah menjadi hari Kamis (23/11) pukul 15.00 WIB.

Pihak operator liga, PT Liga Indonesia Baru (LIB) telah telah mengirimkan surat pemberitahuan kepada manajemen Bali United jika jadwal bertemu Madura United mengalami perubahan hari pertandingan. Diketahui, Perubahan jadwal pertandingan ini untuk menyesuaikan dengan jadwal kompetisi Piala Dunia U-17 2023 yang sedang berlangsung di Indonesia.

Teco -sapaan Stefano Cugurra- cukup menyayangkan perubahan jadawal yang dilakukan PT LIB. Dia mengatakan, perubahan jadwal tersebut membuatnya sulit untuk mempersiapkan tim terbaiknya. Sebab, akan ada pemain mereka yang terancam absen lantaran sedang membela negaranya di FIFA Matchday.

“Betul operator kompetisi memberikan surat perubahan waktu pertandingan saat melawan Madura United nanti. Harapan kami jadwal bisa tetap sesuai dengan waktu yang awal sebab ketika mengalami perubahan, Bali United berpotensi tidak bisa full tim. Hal ini karena dua pemain asing kami baru selesai menjalankan tugas negara bersama timnas mereka,” ungkap Teco, dilansir dari situs resmi Bali United, Rabu (15/11/2023).

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Bola lainnya