Baru 18 Tahun, Statistik Paulo Gali Freitas Hampir Kalahkan Seluruh Pemain Timnas Indonesia di Liga 1 2023-2024!

Maulana Yusuf, Jurnalis
Selasa 05 September 2023 17:45 WIB
Statistik Paulo Gali Freitas sungguh mencengangkan (Foto: Instagram/@galifreitas21)
Share :

STATISTIK Paulo Gali Freitas hampir kalahkan seluruh pemain Timnas Indonesia di Liga 1 2023-2024! Padahal, sang winger milik PSIS Semarang itu terbilang masih sangat muda yakni baru berusia 18 tahun.

Bagi yang belum tahu, Paulo Gali resmi bergabung dengan PSIS Semarang pada Jumat (2/6/2023) lalu. Winger Timnas Timor Leste itu didatangkan PSIS untuk memenuhi slot pemain ASEAN di Liga 1 2023-2024.

Sebelum gabung Laskar Mahesa Jenar, Paulo Gali sempat dituduh mencuri umur saat tampil di Piala AFF U-15 2019. Saat itu, pemain kelahiran 31 Desember 2004 tersebut dianggap memalsukan tahun kelahirannya dari 1996 menjadi 2004.

Namun setelah diselidiki oleh pihak AFF, tuduhan tersebut tidak benar adanya. Paulo Gali pun dipastikan lahir pada 31 Desember 2004. Meski baru berusia 18 tahun, statistik Paulo Gali hampir kalahkan seluruh pemain Timnas Indonesia di Liga 1 2023-2024!

Berdasarkan data Transfermarkt, Paulo Gali sudah mencatatkan 10 penampilan dengan koleksi lima gol dan tiga assist untuk PSIS Semarang di Liga 1 2023-2024. Total, wonderkid Timnas Timor Leste itu sudah mencatatkan 710 menit bermain bersama Laskar Mahesa Jenar.

Statistik di atas jelas mengungguli hampir semua pemain Timnas Indonesia yang dipanggil Shin Tae-yong untuk mengikuti FIFA Matchday September 2023 melawan Turkmenistan pada Jumat, 8 September 2023. Dari 24 pemain Timnas Indonesia yang dipanggil, statistik Paulo Gali lebih unggul.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Bola lainnya