Al Nassr Dikabarkan Batalkan Perekrutan Hakim Ziyech dari Chelsea, Ini Alasannya

Reinaldy Darius, Jurnalis
Jum'at 30 Juni 2023 18:32 WIB
Hakim Ziyech kabarnya batal gabung Al Nassr (Foto: Twitter/chelseafc)
Share :

AL Nassr dikabarkan batalkan perekrutan Hakim Ziyech dari Chelsea. Klub Arab Saudi tersebut dikabarkan mendeteksi masalah lutut pada saat Ziyech menjalani tes medis.

Transfer Hakim Ziyech dari Chelsea ke Al Nassr telah disebut selesai pada beberapa hari lalu. Menurut keterangan dari jurnalisFabrizio Romano, Ziyech dijadwalkan menjalankan tes medis pada Kamis (29/6/2023).

Chelsea dikabarkan menerima 8 juta poundsterling (Rp152,6 miliar) dengan Ziyech diikat dalam kontrak tiga tahun. Namun, pada hari Jumat (30/6/2023) ini, beredar kabar bahwa transfer tersebut batal.

Menurut klaim dari jurnalis Nizaar Kinsella, Al Nassr menolak untuk merekrut Ziyech. Keputusan ini diambil setelah beredar kabar mengenai masalah pada lutut dan panggul Ziyech dalam tes medis, menurut warta dari jurnalis Ben Jacobs.

Ini menjadi kegagalan transfer kedua bagi Ziyech untuk keluar dari Chelsea. Sebab pada Januari 2023 lalu, Ziyech juga gagal pindah ke Paris Saint-Germain setelah semua pihak mencapai kesepakatan.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Bola lainnya