Terkait Hukuman Pengurangan 10 Poin yang Diterima Juventus, Ini Respons Bos Inter Milan

Andika Rachmansyah, Jurnalis
Rabu 24 Mei 2023 04:04 WIB
Juventus terjun bebas ke peringkat ketujuh di Liga Italia 2022-2023 usai terkena hukuman 10 poin. (Foto: Reuters)
Share :

MILAN – Ada banyak yang menentang dan ada juga yang mendukung hukuman pengurangan 10 poin yang diterima Juventus. Namun, Chairman Inter Milan, Giuseppe Marotta memilih untuk di tengah-tengah alias tidak memberikan komentar apapun terkait masalah tersebut.

Pria yang akrab disapa Beppe Marotta itu tak mau ikut campur mengenai hukuman yang diterima Juventus tersebut. Ia merasa tak baik mencuri kesempatan dalam kesempitan yang tengah dirasakan Juventus.

“Saya tidak ingin masuk ke dalam dan mengambil kesempatan. Saya pikir sikap saya benar karena saya tidak tahu isi hukumnya. Jadi adil untuk tetap diam,” kata Marotta, dilansir dari Football Italia, Rabu (24/5/2023).

“Tentunya, saya pikir semua orang setuju bahwa kita membutuhkan reformasi keadilan olahraga," sambungnya.

Hukuman yang didapat Juventus itu merupakan lanjutan dari kasus capital gain yang dialami mereka sepanjang musim ini. Hukuman tersebut dijatuhkan tepat beberapa menit sebelum Si Nyonya Tua -julukan Juventus- menghadapi Empoli dalam lanjutan Liga Italia 2022-2023.

Sialnya, Juventus harus menelan kekalahan telak 1-4 dari Empoli setelah pengumuman tersebut. Pertandingan melawan Empoli sendiri berlangsung di Stadion Carlo Castellani, pada Selasa 23 Mei 2023 dini hari WIB. Apa yang dialami Si Nyonya Tua bak sudah jatuh tertimpa tangga.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Bola lainnya