"Saya bersyukur masih bisa nendang bola, masih bisa bermain lagi, itu yang saya syukur. Jadi saya tidak akan menyia-nyiakan kesempatan yang saya berikan pada saya," jelas Zalnando.
"Dan membalas doa-doa dari Bobotoh yang sudah doakan saya, sehingga saya bisa menendang bola lagi, bisa bermain bola lagi. Itu sih, membalas doa-doa dari Bobotoh dan semua pihak dengan memberikan yang terbaik dan Insya Allah juara musim depan," sambungnya.
Diketahui, Zalnando hanya bermain sebanyak 9 pertandingan di Liga 1 2022-2023. Pemilik nomor punggung 27 itu mengalami cedera cukup parah tepat saat melawan Dewa United di putaran pertama.
Zalnando mengalami dislokasi hingga patah tulang telapak kaki kiri akibat salah posisi saat melakukan sapuan. Akibatnya, ia harus diistirahatkan cukup lama. Sebab bek asal Kota Cimahi, Jawa Barat, itu harus naik meja operasi untuk mempercepat proses penyembuhan.
(Djanti Virantika)