JAKARTA - Arema FC dipastikan tampil all out kala melawan Persebaya Surabaya di laga tunda Liga 1 2022-2023 pada Selasa (11/4/2023) pukul 20.30 WIB. Arema bisa menurunkan kekuatan penuh karena pada laga sebelumnya, yakni ketika ditahan Madura United 1-1, tim berjuluk Singo Edan itu sudah menyimpan amunisi dengan melakukan rotasi pemain.
Dengan menurunkan kekuatan penuh, Manajer Arema FC, Wiebie Dwi Andriyas percaya diri timnya mampu mengemas tiga poin saat melawan Persebaya Surabaya.
Bila diingat pada pertemuan pertama, Bajul Ijo -julukan Persebaya Surabaya- mampu mengamankan tiga poin usai menang 3-2, pada Oktober 2022 silam. Kini, Singo Edan bertekad melakukan revans.
Wiebie mengatakan pertandingan mendatang akan penuh dengan gengsi. Wiebie menegaskan, Singo Edan mengincar tiga poin dalam pertandingan tersebut.
"Melawan Persebaya, anak-anak maksimal karena sama, Persebaya bertemu Arema juga tidak mau kalah. Kita pun juga tidak mau kalah," kata Wiebie dikutip dari laman resmi Liga 1 2022-2023, Selasa (11/4/2023).
"Kita inginnya lawan Persebaya dapat tiga poin," sambungnya.