Stefano Cugurra Ingin Bali United Lakukan Hal Ini Kala Hadapi PSM Makassar di Liga 1 2022-2023

Ilham Sigit Pratama, Jurnalis
Kamis 19 Januari 2023 16:12 WIB
Stefano Cugurran ingin Bali United fokus di laga kontra PSM Makassar (Foto: Baliutd.com)
Share :

BALI United akan bersua PSM Makassar di lanjutan Liga 1 2022-2023. Jelang pertandingan tersebut, Stefano Cugurra selaku pelatih Serdadu Tridatu -julukan Bali United, ingin anak asuhnya bermain lebih fokus.

Bali United bakal melakoni laga berat pada lanjutan Liga 1 2022-2023 kontra PSM Makassar di Stadion Sultan Agung, Bantul, Jumat (20/1/2023) pukul 16.00 WIB. Sebelum pertandingan itu, Serdadu Tridatu mengalami nasib sial pada laga sebelumnya.

Tim berjuluk Serdadu Tridatu itu pulang dengan tangan hampa usai dikalahkan Persija Jakarta dengan skor 2-3 pada Minggu 15 Januari 2023 silam. Sempat unggul 2-1, dua gol Persija Jakarta yang dicetak Hansamu Yama dan Ondrej Kudela tercipta di menit injury time.

Ya, Bali United kena comeback menyakitkan di laga tersebut. Fokus di lini belakang pun menjadi evaluasi Teco -sapaan akrab Stefano Cugurra- jelang menghadapi PSM, sebab dirinya tidak mau hal yang sama terulang lagi.

“Pasti dalam setiap pertandingan ada kesalahan, pasti kita sudah evaluasi, sudah bicara sama pemain, buat kita lebih bagus ke depan,” kata Teco pada konferensi pers, Kamis (19/1/2023).

“Kita pasti tahu salah dimana, kebobolan menit terakhir, besok kita harus lebih bagus, lebih fokus, bertahan lebih bagus buat tidak kebobolan lagi,” ujarnya.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya