3 Pemain Bintang yang Gagal Didatangkan Liverpool pada Musim Panas 2022, Nomor 1 Wonderkid asal Inggris

Andhika Khoirul Huda, Jurnalis
Minggu 04 September 2022 13:37 WIB
3 Pemain Bintang yang Gagal Didatangkan Liverpool pada Musim Panas 2022. (Foto: Reuters)
Share :

3 pemain bintang yang gagal didatangkan Liverpool pada musim panas 2022 akan dibahsa di artikel ini. Seperti yang diketahui Liverpool telah mengeluarkan dana sebesar 95,7 juta Poundsterling atau senilai Rp1,6 triliun pada bursa transfer musim panas ini.

Ada empat pemain yang mereka datangkan dengan sejumlah uang tersebut. The Reds –julukan Liverpool- memecahkan rekor transfer mereka dengan mengontrak Darwin Nunez dari Benfica dengan total mahar 85 juta Pounds (Rp1,45 triliun).

Kemudian, tiga pemain anyar lainnya adalah Fabio Carvalho dari Fulham, Calvin Ramsay dari Aberdeen dan yang terakhir datang adalah Athur Melo dari Juventus.

Kendati demikian, ada beberapa pemain incaran kubu Merseyside Merah yang gagal direkrut selama jendela transfer musim panas 2022 yang baru saja berakhir pada awal September ini. Setidaknya ada tiga incaran utama yang gagal didapat oleh tim besutan Jurgen Klopp itu, siapa saja mereka?

Berikut 3 Pemain Bintang yang Gagal Didatangkan Liverpool pada Musim Panas 2022, Mengutip dari Sportskeeda:

3. Konrad Laimer


Liverpool kabarnya sempat berusaha mendatangkan gelandang RB Leipzig, Konrad Laimer, sebelum jendela transfer musim panas kemarin ditutup. Akan tetapi, klub berlogo Banteng Merah itu menolak tawaran mereka karena tak mau menjual pemain asal Austria itu dengan mendadak.

Kegagalan itu pun membuat klub yang bermarkas di Anfield Road itu mengejar kesepakatan dengan Arthur Melo dari Juventus. Dan akhirnya mereka pun mendapatkan mantan pemain Barcelona itu.

Kendati demikian, kontrak Laimer akan habis pada Juni 2023 mendatang alias satu tahun lagi. Alhasil, The Reds mungkin bisa merekrutnya dengan harga yang murah pada Januari 2023 atau menunggu kontraknya selesai tahun depan sehingga bisa memboyongnya tanpa biaya sepersenpun dari Red Bull Arena.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya