Sementara itu, belum diketahui pasti apa motif penyerangan kepada para suporter PSM Makassar. Namun besar kemungkinan, penyerangan itu dilakukan oleh oknum suporter tuan rumah yaitu Kuala Lumpur City.
(Laga PSM Makassar vs Kuala Lumpur CIty FC)
Tentu saja insiden ini sangat mengecewakan bagi para pecinta sepak bola. Terlebih ini terjadi antara Indonesia dan Malaysia. Sehingga tak menutup kemungkinan para pecinta sepak bola Tanah Air akan geram melihat tindakan yang terdapat pada video yang beredar tersebut.
(Hakiki Tertiari )