PROFIL dan Kekuatan 4 pemain asing PSM Makassar di Liga 1 2022-2023 akan diulas dalam artikel ini. Di balik catatan apik PSM Makassar di empat laga pembuka Liga 1 2022-2023, terdapat sejumlah pemain asing yang turut berkontribusi lebih.
Tim berjuluk Juku Eja itu pun memboyong para pemain asing yang belum pernah bermain di Indonesia. Keempat pemain asing anyar itu sebelumnya berkarier di Eropa maupun negar asing lainnya.
Lantas, siapa saja pemain yang dimaksud? Berikut profil dan kekuatan 4 pemain asing PSM Makassar di Liga 1 2022-2023:
4. Yuran Fernandes
Di urutan keempat ada Yuran Fernandes, yang banyak memiliki pengalaman karier profesionalnya di Liga Portugal. Terakhir ia memperkuat Torrense, klub di Portugal sebelum pindah ke PSM Makassar. Pemain 27 tahun ini resmi bergabung dengan PSM Makassar pada Juni 2022 dan membuat klub berjuluk Juku Eja ini menang di semifinal AFC Cup 2022.
Adapun gol tersebut dilesatkan oleh Yakob Sayuri pada babak pertama di menit ke-31. Kemudian, Yuran Fernandes menambah gol bagi Juku Eja di babak kedua. Ia berhasil menceploskan bola ke gawang Kedah Darul Aman pada menit ke-54 usai menerima umpan dari tembakan bebas.
3. Wiljan Pluim
Berbeda dari Yuran Fernandes, Wiljan Pluim merupakan salah satu pemain asing yang sudah lama bertahan di PSM Makassar. Ia diboyong dari klub Vietnam, Bing Duong FC pada 2016 silam.
Pemain yang mengenakan nomor punggung 80 itu tetap memilih bertahan di PSM Makassar, meski ditawari beberapa klub besar di Indonesia selama ini. Kehadiran Wiljan Pluim di lini tengah PSM Makassaar membuat tim ini semakin kuat.
Ia menjadi pembeda, karena skill dan akurasi tendangannya jadi andalan. Bahkan terlihat dia mampu membuat pertahanan lawan lawannya keteteran menjaganya.