LINK live streaming Persija Jakarta vs Persis Solo di Liga 1 2022-2023 akan diulas dalam artikel ini. Liga 1 2022-2023 berlanjut memasuki pekan ke-2. Di pekan ke-2 Liga 1 2022-2023 ada satu laga besar antara Persija Jakarta vs Persis Solo, yang berlangsung hari ini, Minggu (31/7/2022) pukul 15.30 WIB.
Pertandingan ini jadi ajang pembuktian Persija Jakarta, yang bakal berlaga di hadapan publik sendiri. Gagal menuai kemenangan di laga perdana, tim berjuluk Macan Kemayoran itu mengemban misi besar untuk kembali melesat ke papan atas.
Seperti diketahui sebelumnya, tim besutan Thomas Doll itu menelan kekalahan 0-1 dari Bali United di pekan pertama Liga 1 2022-2023. Hasil itu membawa Persija Jakarta saat ini berada di papan bawah klasemen sementara Liga 1 2022-2023.
Sebab demikian, Persija Jakarta bertekad penuh menuai tiga poin. Apalagi, Macan Kemayoran bakal berlaga di Stadion Patriot Candrabhaga, di hadapan penggemar setianya.
Di lain hal, salah satu pemain asing Persija Jakarta, Abdulla Yusuf Helal juga sangat ambisius melakoni debutnya hari ini. Ia pun sudah menegaskan siap untuk membantu Persija Jakarta meraih kemenangan.
“Yang saya lakukan sekarang ini adalah bekerja keras saat latihan. Saya harus bekerja sekeras agar bisa bertanding akhir pekan ini,” ujar pemain Timnas Bahrain itu.