5 Klub yang Paling Sering Dibobol Lionel Messi di Liga Champions, Nomor 1 dari Inggris

Rachmat Fahzry, Jurnalis
Kamis 30 September 2021 19:30 WIB
Lionel Messi merayakan gol ke gawang Manchester City di Liga Champions 2021-2022. (Foto/Reuters)
Share :

3. AC Milan - 8 Gol (8 pertandingan)

Messi telah mencetak banyak gol ke gawang AC Milan di Liga Champions. Itu tidak mengejutkan karena antara 2011 dan 2014, Barcelona dan Milan bertemu delapan kali. Messi tampil di semua delapan pertandingan.

Salah satu golnya yang terkenal ke gawang Milan terjadi di babak 16 besar pada musim 2012-2013. Messi mencetak dua gol di babak pertama, membantu Blaugrana mengatasi defisit 2-0 di leg pertama dengan kemenangan gemilang 4-0 di Camp Nou.

Milan tidak berada di Liga Champions selama tujuh tahun, yang berarti sudah lama Messi tidak bertemu dengan Rossoneri. Tetapi dengan kembalinya tim Serie A ke panggung Eropa, mungkin Messi bisa menambah jumlah golnya ke gawang Milan.

2. Celtic - 8 Gol (6 pertandingan)

Raksasa Skotlandia, Celtic langganan masuk Liga Champions. Tapi satu tim yang paling sering mereka hadapi adalah Barcelona, yang diperkuat Lionel Messi.

Pertandingan pertama Messi melawan Celtic terjadi pada 2008. Dia mencetak dua gol untuk membantu timnya comeback dari Glasgow dengan kemenangan 3-2.

Dia mencetak satu-satunya gol untuk Blaugrana dalam kemenangan mengejutkan 2-1 di babak penyisihan grup pada 2012. Setelah absen dalam dua pertandingan penyisihan grup di musim 2013-20114, Messi kembali menghantui Celtic pada 2016.

Messi mencetak lima gol dalam dua pertandingan melawan mereka. Itu termasuk hattrick yang luar biasa dalam kemenangan gemilang 7-0 Barcelona di Camp Nou.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya