Di samping itu, pelatih asal Belanda itu juga masih berharap dengan sang bintang Blaugrana –julukan Barcelona- Lionel Messi dan Sergio Aguero bisa segera bergabung. Karena menurutnya, lini serang timnya sangat memiliki kualitas.
(Koeman merindukan Lionel Messi)
"Kami akan punya Aguero, saya harap Leo (Messi) juga akan kembali bersama kami. Itu adalah kualitas lini serang yang kami butuhkan, para pemain yang bisa membuat perbedaan pada hasil akhir," sambungnya.
Perlu diketahui, di balik performa apiknya pada laga tersebut, Griezmann saat ini sedang dirumorkan akan meninggalkan Camp Nou. Kabarnya, Atletico Madrid jadi salah satu tujuan yang banyak disebutkan. Dirinya diperkirakan akan dikorbankan Barcelona untuk memberi kelonggaran pos gaji.
(Ramdani Bur)