Pilih Merapat ke PSG, Sergio Ramos Tolak Tawaran Man City dan Arsenal

Djanti Virantika, Jurnalis
Jum'at 09 Juli 2021 02:24 WIB
Sergio Ramos. (Foto: Instagram/@sergioramos)
Share :

Tetapi, perhatian Ramos akhirnya teralihkan ke PSG. Ramos pun kemudian menjadikan PSG prioritas. Setelah komunikasi dilakukan dengan pihak PSG, dia pun melakukan perjalanan ke Ibu Kota Prancis bersama agennya, Rene.

Di sana, dia memutuskan akan bekerja sama dengan Kylian Mbappe dan Neymar. Kini, Ramos siap membantu PSG merebut gelar juara pertamanya di Liga Champions.

“Saya bangga menjadi bagian dari proyek yang sangat ambisius ini, untuk bergabung dengan tim dengan berisi pemain hebat,” ujar Ramos, sebagaimana dikutip dari laman resmi PSG, Jumat (9/7/2021).

“Ini adalah klub yang telah terbukti di level tertinggi dengan fondasi yang kukuh. Saya ingin terus berkembang bersama PSG dan membantu tim ini memenangkan gelar (sebanyak mungkin),” tukasnya.

(Ramdani Bur)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya