Diisukan Gabung Man United, Begini Respons Raphael Varane

Ezha Herdanu, Jurnalis
Jum'at 26 Maret 2021 06:08 WIB
Raphael Varane (Foto: Sergio Perez/REUTERS)
Share :

Man United sendiri saat ini memang butuh sosok pemain bertahan berkualitas di skuad mereka. Varane pun disebut-sebut memenuhi kriteria untuk bisa didaratkan oleh manajemen Setan Merah –julukan Man United– pada jendela transfer musim panas 2021.

Varane akhirnya merespons soal rumor dirinya bakal melanjutkan karier di Man United pada musim depan. Varane mengaku saat ini fokusnya adalah membantu tim nasional (Timnas) Prancis meraih hasil positif di babak kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Eropa, dan belum tertarik membahas soal rumor masa depannya.

“Saya sudah berulang kali berbicara mengenai hal ini. Saya merasa bahwa saya sudah pernah mengatakan ini sebelumnya, dan saya bisa bilang bahwa kondisinya belum berubah hingga saat ini,” jelas Varane, seperti disadur dari Metro, Jumat (26/3/2021).

Baca Juga: Man United Segera Perbarui Kontrak Solskjaer, Gajinya Naik Jadi Rp198 Miliar

“Saya pada saat ini sedang bersama tim nasional (Prancis), dan saya hanya ingin berkonsentrasi di sini. Saya tidak mau menjawab pertanyaan mengenai segala rumor soal masa depan saya,” tuntas pemain berusia 27 tahun tersebut.

(Ramdani Bur)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya