Babak Kedua
Memasuki babak kedua, Juventus kembali memperlihatkan permainan terbaik mereka. Tak ayal tidak perlu waktu yang lama bagi Bianconeri untuk dapat mencetak gol kedua mereka di laga tersebut.
Tepatnya gol kedua Juventus tercipta di menit 57. Berawal dari umpan Alvaro Morata, Cristiano Ronaldo pada akhirnya dapat mencetak gol untuk Juventus. Gol Ronaldo ke gawang Kiev tersebut lantas menjadi gol keduanya di ajang Liga Champions musim ini.
Setelah gembira merayakan gol dari Ronaldo itu, Juventus pun lagi-lagi merayakan gol. Kali ini Morata yang sebelumnya menjadi assist kini justru menjadi yang mencetak gol. Ya, gol ketiga Juventus itu diciptakan Morata ketika laga memasuki menit ke-66.
Unggul 3-0 membuat permainan Juventus agak sedikit santai. Meski begitu serangan nyatanya tetap dilancarkan hingga akhirnya pertandingan berakhir. Juventus berhak membawa pulang tiga poin dari markas mereka tersebut.
Berikut Susunan Pemain:
JUVENTUS STARTING XI (3-4-1-2): Wojciech Szczesny; Matthijs de Ligt, Leonardo Bonucci, Marih Demiral; Federico Chiesa, Rodrigo Bentancur, Weston McKennie, Alex Sandro; Aaron Ramsey; Alvaro Morata, Cristiano Ronaldo.
JUVENTUS SUBS: Federico Bernardeschi, Juan Cuadrado, Carlo Pinsoglio, Cosimo Marco Da Graca, Paulo Dybala, Danilo, Dejan Kulusevski, Adrien Rabiot, Gianluca Frabotta, Radu Dragusin, Manolo Portanova, Arthur.
DYNAMO KIEV STARTING XI (4-3-3): Georgi Bushchan; Tomasz Kedziora, Illia Zabarnyi, Denys Popov, Vitalii Mykolenko; Volodymyr Shepelev, Serhiy Sydorchuk, Mykola Shaparenko; Viktor Tsygankov, Benjamin Verbic, Gerson Rodrigues.
DYNAMO KIEV SUBS: Denys Boyko, Artem Shabanov, Ruslan Neshcheret, Oleksandr Syrota, Bogdan Lednev, Vladyslav Supriaha, Clayton, Oleksandr Karavaev, Carlos de Pena, Oleksandr Andrievsky, Denys Harmash, Tudor Baluta.
(Mochamad Rezhatama Herdanu)