Dean Smith Ceritakan Reaksi Klopp saat Aston Villa Permalukan Liverpool

Bagas Abdiel, Jurnalis
Senin 05 Oktober 2020 13:46 WIB
Dean Smith (Foto: Twitter/@AVFCOfficial)
Share :

BIRMINGHAM – Pelatih Aston Villa, Dean Smith, menceritakan reaksi Jurgen Klopp saat timnya menaklukkan Liverpool di laga lanjutan Liga Inggris 2020-2021. Ia merasa senang saat Klopp seperti menunjukkan kekaguman terhadap timnya atas kemenangan tersebut.

Bermain di Villa Park, Senin (5/10/2020) dini hari WIB, Aston Villa tanpa diduga mampu mempermalukan tim juara bertahan tersebut dengan skor 7-2. Smith pun tak meragukan bahwa kemenangan tersebut sebagai pencapaiannya yang luar biasa.

Laga tersebut pun menjadi laga hebat bagi Aston Villa. Ketika laga babak pertama berakhir, Aston Villa pun berhasil mencetak empat gol yang lewat hattrcik Ollie Watkins (4’, 22’, 39’) dan John McGinn (35’). Sementara Liverpool hanya bisa membalas dengan satu gol lewat aksi Mohamed Salah pada menit 33.

Keperkasaan Aston Villa pun berlanjut di babak gol. Setelah babak pertama mengoleksi empat gol, kali ini mereka mengoyak gawang Liverpool tiga kali. Ketiga gol dari Aston Villa tersebut dicetak Ross Barkley (55’) dan Jack Grealish (66’ dan 75’). Sedangkan Liverpool hanya menambah satu gol saja lewat Salah pada menit 60.

Baca juga 5 Penyebab Liverpool Kalah 2-7 dari Aston Villa

Setelah laga berlangsung, Smith mengatakan bahwa Klopp merasa terkejut dengan kemenangan timnya. Namun, keterkejutan tersebut berbentuk sebuah pujian yang tidak menduga bahwa Aston Villa akan bermain ganas.

Pujian tersebut kemudian dianggap Smith sebagai sebuah bentuk pembenaran bahwa timnya memang bermain bagus. Kemenangan itu sekaligus memperthankan awal yang tak terkalahkan Aston Villa di Liga Inggris 2020-2021.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Bola lainnya