Pesan Van Der Sar untuk Man United Usai Dapatkan Van De Beek

Rachmat Fahzry, Jurnalis
Kamis 03 September 2020 13:04 WIB
Donny van de Beek. (Foto/Twitter @Donne_Beek6)
Share :

Van de Beek mengungkapkan bahwa dia telah berbicara kepada Van der Sar dan Daley Blind saat Man United tertarik kepadanya. Kedua mantan pemain Man United itu, kata Van de Beek, merespons sangat baik tentang kabar tersebut.

“Saya juga berbicara dengan Edwin dan Daley dan mereka sangat gembira. Mereka mengatakan kepada saya bahwa Man United bukan hanya klub besar tetapi mereka adalah klub penuh kekeluargaan. Dan itulah yang saya alami sejauh ini,” papar dia.

Van de Beek menyatakan bahwa tugasnya sekarang adalah membuat penggemar Man United mencintainya seperti Van der Sar dan Van Persie. Ia pun sangat ingin membantu Man United kembali ke puncak kejayaan.

“Saya berharap bisa mengikuti jejak dua orang Belanda yang masih dibicarakan di Man United, Van der Sar dan Van Persie,” pungkasnya.

(Ramdani Bur)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya