Ucapkan Selamat Tinggal kepada Thiago Silva, Presiden PSG: Terima Kasih Kapten!

Bagas Abdiel, Jurnalis
Jum'at 28 Agustus 2020 08:09 WIB
Thiago Silva (Foto: Twitter/@PSG_Inside)
Share :

PARIS – Presiden Paris Saint-Germain (PSG), Nasser Al-Khelaifi, mengucapkan salam perpisahan kepada Thiago Silva yang telah mengakhiri karier di Parc des Princes. Terhitung sejak kekalahan PSG di final Liga Champions, Silva berpisah dengan klub raksasa Prancis tersebut.

Setelah kontraknya di PSG berakhir, Silva dikabarkan akan semakin dekat untuk bergabung dengan klub asal Inggris yakni Chelsea. Namun, sang presiden PSG mengaku tak bisa melupakan jasa besar Silva yang telah bergabung di Les Parisiens –julukan PSG– sejak 2012 tersebut.

Karena itu Al-Khelaifi merasa sangat senang PSG bisa mendapatkan pemain seperti Silva. Pemain berusia 35 tahun itu termasuk pelopor dari usaha PSG untuk menjadi tim raksasa di Eropa yang telah dibangun selama bertahun-tahun.

Al-Khelaifi pun tak sungkan untuk memberi pujian besar kepada Silva yang telah lama menjadi kapten tim PSG itu. Ia turut mendoakan yang terbaik kepada Silva, di mana ia akan segera memulai karier baru di Liga Inggris.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya