“Pemain yang lebih muda memiliki lebih banyak pengalaman. Harapan pada mereka akan lebih banyak, dan mereka harus bereaksi terhadap itu. Para pemain yang kami rekrut harus menaikkan level grup. Kami tidak seharusnya puas di mana kami berada. Saya selalu menginginkan lebih,” lanjutnya.
“Mari bekerja setiap hari untuk meningkatkan diri. Kami harus bekerja untuk menutup celah di atas kami. Kami harus menemukan konsistensi. Dan kami harus percaya. Saya akan terus bekerja untuk itu dan semoga para penggemar dapat melihatnya," tandas Lampard.
Meski sudah mendatangkan Ziyech dan Werner, namun aktivitas belanja Chelsea masih belum berakhir. Saat ini, The Blues tengah santer dikaitkan dengan gelandang Bayer Leverkusen, Kai Havertz.
Selain itu, Chelsea juga berencana untuk memperkuat pertahanan mereka. Seorang penjaga gawang dan bek tengah baru rencananya akan dihadirkan Chelsea. Untuk posisi penjaga gawang, Chelsea disebut akan merekrut Jan Oblak. Sedangkan untuk bek tengah adalah Thiago Silva.
(Ramdani Bur)