MILAN – Penyerang Inter Milan, Lautaro Martinez dikaitkan dengan Barcelona dalam beberapa bulan terakhir ini. Barcelona berusaha dengan gigih mendapatkan tanda tangan Lautaro, karena pemain berusia 22 tahun itu diproyeksikan jadi pengganti jangka panjang untuk Luis Suarez.
Namun, klausul pelepasan Lautaro sangatlah mahal yakni menyentuh 111 juta euro atau sekira Rp1,8 triliun. Barcelona enggan mengeluarkan uang sebesar itu untuk memiliki jasa EL Toro –julukan Lautaro. Barcelona ingin bernegosiasi dengan Inter supaya harga Lautaro tidak semahal itu.
Menurut Sportsmole, Inter menangkap gelagat Barcelona dan meminta dua pemain mereka dimasukkan ke dalam transfer Lautaro. Pemain Barcelona yang diminta Inter adalah Nelson Semedo dan Carles Alena. Barcelona pun menyambut baik permintaan Nerazzurri –julukan Inter.
BACA JUGA: Soal Transfer Lautaro ke Barcelona, Setien Tidak Pesimis atau Optimis
Barcelona tidak akan segan melepas Semedo meski sang pemain sering tampil untuk Blaugrana –julukan Barcelona– pada musim 2019-2020. Jika Barcelona tidak keberatan melepas Semedo, hal yang sama juga berlaku untuk Alena. Jebolan La Masia yang sedang dipinjamkan ke Real Betis pada musim dingin 2020 itu, akan Barcelona berikan juga kepada Inter.