Chelsea Kalah 0-2 dari Southampton di Stamford Bridge

Admiraldy Eka Saputra, Jurnalis
Jum'at 27 Desember 2019 00:13 WIB
Chelsea tumbang 0-2 dari Southampton di Stamford Bridge (Foto
Share :

Skuad besutan Ralp Hassenhuttl tampil lebih menyerang dan beberapa kali sempat mengancam lini belakang Chelsea. Mendapati kondisi tersebut, Lampard mengubah formasi menjadi 4-3-3 di paruh kedua dengan mengganti Kurt Zouma dengan Mason Mount.

Peluang langsung didapat Chelsea selepas turun minum kala Abraham menyambut umpan Mount, tapi sepakannya menyamping. Sayang, usaha mereka untuk menyamakan kedudukan belum berbuah hasil.

Chelsea justru semakin terpuruk setelah Southampton kembali menjauh lewat gol Nathan Redmond di menit 73 sekaligus menutup laga dengan kemenangan 2-0 di Stamford Bridge.

Berikut susunan pemain Chelsea vs Southampton di pekan ke-19 Liga Inggris 2019-2020, Kamis (26/12/2019)

Chelsea (3-4-3): Kepa Arrizabalga; Antonio Rudiger, Kurt Zouma, Fikayo Tomori; Cesar Azpilicueta, N'Golo Kante, Jorginho, Emerson; Willian, Callum Hudson-Odoi, Tammy Abraham.

Cadangan Andreas Christensen, Ross Barkley, Pedro, Willy Caballero, Mason Mount, Christian Pulisic, Michy Batshuayi.

Southampton (4-4-2): Alex McCarthy; Cedric Soares, Jan Bednarek, Jack Stephens, Ryan Bertrand; Stuart Armstrong, James Ward-Prowse, Pierre-Emile Hojbjerg, Nathan Redmond; Che Adams, Michael Obafemi.

Cadangan: Maya Yoshida, Jan Vestergaard, Danny Ings, Oriol Romeu, Sofiane Boufal, Angus Gunn, Kevin Danso.

(Fetra Hariandja)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Bola lainnya