TURIN – Sampai saat ini, atau ketika Liga Italia 2019-2020 sudah mulai memasuki pekan ke-10, Juventus adalah salah satu klub yang paling sedikit kebobolannya di kompetisi tersebut. Juventus bersama dengan Hellas Verona dan Cagliaci Calcio tercatat baru kebobolan delapan gol.
Tentu catatan tersebut membuat sang pelatih, Maurizio Sarri, sangat senang dengan performa lini pertahanan Juventus. Apalagi, Sarri merasa Liga Italia yang sekarang sudah sangat berbeda dengan beberapa musim yang lalu, yang mana pada saat ini menurutnya klub-klub sudah jauh lebih produktif dalam mencetak gol.
Baca Juga: Ini Faktor yang Buat Sarri Yakin Juventus Bakal Kesulitan Hadapi Genoa
Jadi, ketika Liga Italia sudah berubah menjadi lebih produktif dalam mencetak gol dan Juventus ternyata mampu menahan serangan, serta baru kemasukan delapan gol dari sembilan pertandingan yang mereka jalani itu adalah kabar yang sangat baik untuk Sarri. Ia bahkan berani mengatakan Juventus adalah salah satu klub yang memiliki pertahanan terbaik di Liga Italia 2019-2020.
“Kami masih memiliki pertahanan terbaik di Liga Italia. Liga ini sudah banyak berubah, rata-rata gol semua telah naik dan secara umum hal itu membuat turnamen menjadi jauh lebih produktif,” ucap Sarri, dikutip dari Football Italia, Rabu (30/10/2019).