Kebobolan Dua Gol di Laga vs Olympiacos, Neuer: Bayern Harus Berbenah

Rivan Nasri Rachman, Jurnalis
Rabu 23 Oktober 2019 04:35 WIB
Neuer di laga Olympiacos vs Bayern Munich. (Foto: UEFA)
Share :

“Kami menyulitkan diri kami sendiri dan tidak memiliki keyakinan yang cukup. Kami harus memperbaiki itu semua (buruknya pertahanan Bayern), menganalisis dan melihat apa yang bisa dilakukan agar lebih baik,” ucap Neuer, seperti yang dikutip dari laman resmi UEFA, Rabu (23/10/2019).

“Masalahnya saat ini adalah kami perlu mencetak tiga gol di setiap pertandingan untuk menang. Hal itu karena kami selalu kebobolan dua gol secara terus menerus,” tambahnya.

Wajar memang Neuer marah dengan lini pertahanan Bayern yang cukup buruk. Karena dari lima laga terakhir Bayern di berbagai kompetisi, tim asuhan Kovac itu memang selalu kebobolan lima gol. Jadi sudah lima pertandingan Neuer tak pernah melakukan cleansheet.

(Rivan Nasri Rachman)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Bola lainnya