Dalam satu tahun terakhir, kedua klub telah bertemu sebanyak empat kali, tiga di Liga Champions dan satu di partai uji coba. Hasilnya, Partenopei –julukan Napoli– lebih dominan dengan koleksi tiga menang dan satu kalah. Bahkan dalam uji coba yang berlangsung di Edinburgh, Skotlandia, musim panas lalu, Napoli menang 3-0 atas Liverpool.
“Secara keseluruhan, di Liga Champions apa pun bisa terjadi. Sekarang, semua tim memiliki keinginan untuk mengalahkan kami, mengingat kami berstatus sebagai juara bertahan. Kami harus siap. Kami harus berjuang di setiap pertandingan dan kami harus siap melakukan itu,” kata Van Dijk mengutip dari Liverpool Echo, Rabu (18/9/2019).
(Ramdani Bur)