Atletico Dekati James Rodriguez, Napoli Tak Khawatir

Djanti Virantika, Jurnalis
Jum'at 26 Juli 2019 12:49 WIB
James Rodriguez. (Foto: AFP)
Share :

NAPLES – Pelatih Napoli, Carlo Ancelotti, tak khawatir melihat persaingan ketat yang harus dihadapi untuk bisa mendatangkan penggawa Real Madrid, James Rodriguez, pada bursa transfer musim panas 2019 ini. Ancelotti pun tetap optimis Napoli bisa memenangkan perburuan tersebut.

Sosok James memang mendapat sorotan lebih pada musim panas ini. Bakatnya yang gemilang membuat banyak klub berlomba-lomba untuk mendekatinya. Selain Napoli, kini Atletico Madrid secara terang-terangan mengakui ketertarikannya dengan James. CEO Atletico, Gil Marin, bahkan memastikan siap berjuang untuk bisa mendapatkan jasa pemain berpaspor Kolombia tersebut.

BACA JUGA: Ancelotti Blak-blakan soal Ketertarikan Napoli dengan Pepe

Melihat kondisi ini, Ancelotti mengaku tak khawatir. Sebab, ia merasa peluang Napoli untuk bisa mendatangkan James masih terbuka begitu lebar. Apalagi, negosiasi sendiri diakui Ancelotti tengah dilakukan Napoli dengan pihak James saat ini.

Pelatih berkewarganegaraan Italia itu memang diketahui begitu mengharapkan kehadiran James di skuadnya. Sebab, Ancelotti yakin sosok James mampu membuat klub berjuluk I Partenopei tersebut menjadi semakin tangguh.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya