“Kami bangga memiliki juara dunia di tim kami. Ia memiliki klausa pelepasan dan kontraknya berakhir dalam satu tahun. Satu tahun lalu harganya mencapai 60 juta euro dan musim ini harganya tidak bisa sama. Kami berbicara dengan klub lain, namun saya tidak akan mengungkapkan detailnya,” jelas Aulas, menukil dari Calcio Mercato, Jumat (28/6/2019).
“Kami berbicara dengan orang-orang yang tidak terburu-buru untuk menutup kesepakatan karena mereka ingin melakukan sesuatu dengan benar. Kami tidak membutuhkan uang dan jika kami tidak menerima penawaran yang tepat, kami dapat menahannya,” lanjut Aulas.
(Fetra Hariandja)