Chelsea Pasrah Jalani Hukuman Pertama Larangan Transfer Pemain

Ramdani Bur, Jurnalis
Kamis 13 Juni 2019 15:27 WIB
Chelsea tak bisa berbelanja pemain pada bursa transfer musim panas 2019. (Foto: @_Pedro_17)
Share :

LONDON Chelsea pasrah menjalani hukuman larangan transfer pemain yang dijatuhkan Federasi Sepakbola Dunia (FIFA) kepada mereka. Seperti diberitakan The Sun, Kamis (13/6/2019), Chelsea otomatis takkan berbelanja pemain pada bursa transfer musim panas 2019.

The Blues –julukan Chelsea– dilarang berbelanja pemain dalam dua bursa transfer (musim panas 2019 dan musim dingin 2019) oleh FIFA. Hal itu karena Chelsea melakukan kesalahan regulasi saat mendatangkan pemain usia muda.

Sebenarnya, Chelsea sudah melakukan banding kepada Badan Arbitrase Olahraga (CAS) atas hukuman di atas. Namun, keputusan banding baru akan diumumkan pada Rabu 14 Agustus 2019.

BACA JUGA: Sarri ke Juventus, Chelsea Negosiasi dengan Lampard

Menjadi masalah karena bursa transfer di Liga Inggris sudah ditutup pada Kamis 8 Agustus 2019. Karena itu, jika CAS mengabulkan banding Chelsea, mereka baru bisa berbelanja pemain pada bursa transfer musim dingin 2019.

Chelsea sebenarnya membutuhkan perbaikan di sana-sini untuk mengarungi musim depan. Sebab, mereka baru saja ditinggalkan sang bintang, Eden Hazard, yang memutuskan hengkang ke real Madrid.

(Pulisic, pemain terakhir yang didatangkan Chelsea)

Manajemen Chelsea sebenarnya sudah merampungkan transfer Christian Pulisic dari Borussia Dormund pada musim dingin 2019. Akan tetapi, tenaga Pulisic takkan cukup untuk menggantikan peran Hazard. Karena itu, jika hukuman mereka dicabut, Chelsea coba mendatangkan gelandang Barcelona, Philippe Coutinho.

(Ramdani Bur)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya