Jika Gabung Juventus, Sarri Akan Bawa Jorginho

Andika Pratama, Jurnalis
Senin 27 Mei 2019 03:56 WIB
Jorginho dan Maurizio Sarri (Foto: Laman resmi Chelsea)
Share :

LONDON – Pelatih Chelsea, Maurizio Sarri, saat ini tengah fokus mempersiapkan tim asuhannya berlaga kontra Arsenal di final Liga Eropa 2018-2019. Kendati demikian, hal itu tak menghentikan kabar kerpergiannya dari Stamford Bridge untuk bergabung dengan Juventus pada musim depan.

Seperti yang dilaporkan Talk Sport, Senin (27/5/2019), Sarri memang jadi incaran Juventus yang baru saja berpisah dengan Massimiliano Allegri. Jika Sarri menerima pinangan Juventus maka Jorginho dikabarkan akan ikut pindah ke Allianz Stadium.

Sarri memang tak bisa meninggalkan Jorginho di Chelsea begitu saja. Sebab, strateginya yang disebut Sarri-ball amat bergantung pada peran Jorginho di lini tengah. Keterikatan Sarri dengan Jorginho terlihat ketika pemain berpaspor Italia itu ikut diboyong ke Chelsea pada awal musim ini.

BACA JUGA: Jorginho Terkejut jika Sarri Dipecat Chelsea dan Gabung Juventus

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya