2. Raul Gonzalez (10 Gol)
Sebelum era Cristiano Ronaldo dan Messi, Raul adalah pencetak gol terbanyak di Liga Champions. Saat ini, pria asal Spanyol itu menduduki posisi tiga pencetak gol terbanyak di Liga Champions dengan koleksi 71 gol dari 142 pertandingan.
Dari 71 gol itu, 10 di antaranya dikemas di babak perempatfinal. Sebanyak dua di antaranya diciptakan Raul saat Madrid menang 3-2 atas Manchester United di leg II perempatfinal Liga Champions 1999-2000.