TURIN – Manajer Manchester United, Jose Mourinho, mengaku menyesal telah melakukan selebrasi bernada provokatif usai timnya berhasil mengalahkan Juventus 1-2 di Stadion Allianz Arena, Turin, Italia. Pria asal Portugal itu mengaku khilaf karena terus diejek selama 90 menit.
Ejekan suporter Juventus terhadap Mourinho cukup beralasan. Sebab, pria berusia 55 tahun itu pernah melatih rival mereka di Liga Italia, Inter Milan pada 2008-2010. Tidak heran, nyanyian bernada provokatif juga terdengar pada laga yang digelar Kamis (8/11/2018) dini hari WIB.
(Baca juga: Hasil Pertandingan Juventus vs Man United di Liga Champions 2018-2019)
Pada perjumpaan pertama di Stadion Old Trafford 24 Oktober lalu, Mou juga sempat menghampiri tribun pendukung Juventus. Namun, tidak ada aksi berlebihan yang terjadi seperti halnya di Stadion Allianz.