MADRID – Hengkangnya Thibaut Courtois dari Chelsea menuju Real Madrid dapat dikatakan tidak dilakukan secara baik-baik. Pasalnya, pemain asal Belgia itu memaksa untuk hengkang ke Madrid pada musim panas ini, meski Chelsea sebenarnya tak berkeinginan untuk melepasnya. Courtois bahkan sampai bolos latihan bersama Chelsea supaya keinginannya pindah ke Madrid terpenuhi.
Selepas gelaran Piala Dunia 2018, Courtois sebenarnya dijadwalkan untuk kembali lagi ke Chelsea untuk menyambut musim 2018-2019. Akan tetapi, penjaga gawang terbaik Piala Dunia 2018 itu justru terbang ke Madrid dan menetap di sana. Tak ayal, kondisi itu sempat membuat suasana memanas.
(Baca juga: Meski Pernah Perkuat Atletico, Courtois Ternyata Fans Madrid sejak Kecil)
Agen dari Courtois, Christophe Henrotay, mengungkapkan kalau Courtois menetap di Madrid lantaran sang penjaga gawang ingin selalu dekat dengan keluarganya yang memang tinggal di Ibu Kota Spanyol tersebut. Maka dari itu, Courtois memaksa pindah ke Madrid karena ia tak ingin berpisah dengan keluarganya. Tapi, Henrotay menyampaikan permintaan maaf Courtois yang sempat membolos di Chelsea.