5 Kunci Keberhasilan Timnas Indonesia U-16 Juarai Piala AFF U-16 2018

Avirista Midaada, Jurnalis
Minggu 12 Agustus 2018 14:07 WIB
Timnas Indonesia U-16 (Foto: PSSI)
Share :

SIDOARJO - Keberhasilan Timnas Indonesia U-16 dalam menjuarai Piala AFF U-16 2018 pada Sabtu 11 Agustus 2018 malam WIB membuat hegemoni dan euforia bahagia bagi seluruh rakyat Indonesia.

Namun di balik hegemoni pesta juara ada beberapa taktik yang brilian dari Pelatih Fakhri Husaini dan jajaran staf kepelatihannya. Maka dari itu, Okezone akan membahas lima kunci keberhasilan Timnas Indonesia U-16 menjuarai ajang tersebut. Berikut lima kunci keberhasilan tersebut.

5. Punya Banyak Rencana

Timnas Indonesia U-16 tak hanya memiliki satu strategi dalam menghadapi gelaran Piala AFF U-16 ini tapi memiliki rencana B, C, hingga D, bila serangan buntu.

Mulai dari pergantian pemain di babak pertama yang awalnya terlihat membingungkan atau perubahan gaya permainan dari bola-bola atas menjadi umpan-umpan pendek.

Di laga melawan Timnas Timor Leste U-16 misalnya, kesulitan mencetak gol meski mendominasi permainan Fakhri mencoba melakukan pergantian dua pemain di babak pertama.

Mengawali babak kedua, Fakhri mengubah gaya umpan silang anak asuhnya. Jika di babak pertama serangan umpan silang lambung kandas lantaran bek Timor Leste berpostur tinggi, di babak kedua ia merubah dengan meminta anak asuhnya mengirimkan umpan silang rendah.

Hasilnya terbukti gol pertama oleh Bagus dan ketiga yang dicetak Zico berawal dari umpan silang datar Salman Farid dan Bagus yang tampil sebagai penyerang sayap kanan.

"Babak kedua sedikit ada perubahan taktik dari umpan silang lambung menjadi datar dan rotasi pergantian pemain. Hasilnya dua gol diawali dari sana (umpan silang datar)," terang pelatih kelahiran Lhokseumawe ini.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya