Dua Klub Raksasa Spanyol Mengincar Tanda Tangan Alaba

Rivan Nasri Rachman, Jurnalis
Kamis 15 Maret 2018 20:15 WIB
David Alaba sedang menghalangi Vagner Love saat Besiktas vs Bayern Munich (Murad Sezer/Reuters)
Share :

Los Blancos pun kini masih menghuni peringkat ke-3 klasemen sementara Liga Spanyol 2017-2018. Mereka telah menelan kekalahan lima kali serta kemasukan 30 gol di liga domestik musim ini. Hal itu lah yang menjadi pertimbangan pihak Madrid untuk menambah daya pertahanan mereka pada musim depan.

Baca juga: Jadwal Drawing Perempatfinal Liga Champions 2017-2018

Sementara itu, Blaugrana –julukan Barcelona– sebenarnya bermain baik pada musim ini. Mereka hanya sekali mengalami kekalahan, itu pun terjadi di Copa del Rey saat jumpa Espanyol dengan skor 0-1. Barcelona juga baru kemasukan 13 gol dari 28 pertandingan di Liga Spanyol musim ini. Dengan catatan itu, sebenarnya Barcelona merupakan salah satu klub yang memiliki pertahanan terbaik pada musim ini.

Namun, performa Alaba bersama Munich yang kian cemerlang, menjadi pertimbangan Barcelona dan Madrid untuk mendapatkan tanda tangan pemain berpaspor Austria itu. Sampai saat ini, Alaba sudah mengemas 25 gol dan 38 assist dari 295 penampilannya bersama Munich.

(Fetra Hariandja)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya