Babak Kedua
Memasuki babak kedua, Man United tak mengendurkan serangan mereka ke pertahanan Stoke. Di menit 53, Lukaku mencoba untuk melepaskan tendangan akrobatik usai mendapat umpan dari Pogba, tetapi bola masih bisa diamankan oleh Butland.
Enam menit berselang, Man United memiliki peluang emas melalui sepakan Martial. Namun sayang, tendangannya masih terlalu pelan sehingga mudah ditangkap Butland.
Di menit 62, Man United membangun serangan dari kerja sama Lukaku, Lingard, dan Mata. Lukaku mengirimkan bola ke Lingard, lalu diteruskan Mata. Namun tembakan pemain berpaspor Spanyol itu masih melebar.
GOOLLL. Man United memperlebar jarak dengan Stoke menjadi 3-0 usai Lukaku mencetak gol di menit 72. Pemain berkebangsaan Belgia itu menjebol gawang Stoke melalui tendangan kerasnya usai menerima umpan dari Martial.
Di menit 84, Rashford berlari ke tiang dekat untuk meneruskan umpan ke Valencia. Usai mendapatkan bola, Valencia melepaskan tembakan tetapi usahanya masih bisa digagalkan Butland.
Dua menit berselang, giliran Stoke mengancam gawang Man United. Kali ini, Diouf melepaskan tendangan keras, tetapi sayang masih dimentahkan David de Gea.
Tak ada lagi gol tambahan bagi kedua tim hingga peluit panjang dibunyikan wasit. Man United meraih kemenangan di laga kandang dengan skor 3-0 atas Stoke.
Susunan pemain:
Man United XI: David de Gea; Valencia, Smalling, Jones, Shaw, Juan Mata (McTominay 83’), Matic, Pogba, Lingard (Fellaini 80’), Lukaku, Martial (Rashford 80’).
Stoke City XI: Butland; Martins Indi, Zouma, Bauer, Tymon (Wimmer 46’), Ireland, Fletcher, Allen, Shaqiri, Crouch (Diouf 70’), Choupo-Moting (Sobhi 61’).
(Fetra Hariandja)