Sebelum Benzema, Madrid juga telah mengikat beberapa pemainnya dengan perpanjangan kontrak. Beberapa pemain yang telah memperpanjang kontraknya dengan klub dalam seminggu terakhir adalah Isco, Marcelo dan Dani Carvajal.
Baca Juga:
“Real Madrid dan Karim Benzema telah menyetujui perpanjangan kontrak dengan pemain dan mengikatnya bersama klub hingga 30 Juni 2021. Benzema akan berbicara ke media di ruangan pers du Santiago Bernabeu pada Kamis, (21/9/2017) sekira pukul 14.00 waktu setempat,” tulis situs resmi Real Madrid, sebagaimana dilansir Sportsmole, Kamis (21/9/2017).
Benzema bergabung dengan Madrid dari Lyon pada 2009. Sejak saat itu ia sukses tampil menakjubkan dengan mencetak 181 gol dalam 371 penampilannya. Benzema juga sukses membantu klub memenangkan dua gelar Liga Spanyol, tiga gelar Liga Champions dan dua gelar Copa del Rey.
(Leonardus Selwyn)