Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Pinang Drogba & Malouda Bukan Pekerjaan Mudah

Randy Wirayudha , Jurnalis-Sabtu, 31 Desember 2011 |19:19 WIB
Pinang Drogba & Malouda Bukan Pekerjaan Mudah
Foto: Didier Yves Drogba Tebily (kiri) & Florent Johan Malouda/ Daylife
A
A
A

PARISEntraîneur anyar Paris Saint Germain (PSG), Carlo Ancelotti sudah memasukkan dua nama mantan anak asuhnya di Chelsea, Florent Malouda dan Didier Drogba untuk diboyong ke Parc des Princes. Tapi, Ancelotti takkan menemui jalan mudah untuk mendapatkan mereka dari Chelsea.
 
Keduanya punya tempat spesial di hati Don Carletto, sehingga Ancelotti tak ingin membawa proyek besar di PSG tanpa Drogba dan Malouda. Meski masih sering melakukan kontak pribadi, tapi berurusan dengan Chelsea, adalah lain cerita.
 
Ancelotti dan Leonardo Araujo, sebagai direktur olahraga PSG, harus mau bersusah payah dan menjalani jalan berliku, jika memang ingin meminang mereka dari The Blues, karena Chelsea pastinya takkan sebegitu mudahnya akan melepaskan Malouda dan Drogba.
 
“Didier Drogba dan Florent Malouda? Saya selama ini hanya bisa saling membicarakan hal-hal yang biasa dengan mereka. Saya pernah melatih mereka dan punya hubungan yang baik dengan keduanya,” tutur Ancelotti, sebagaimana disadur Inside Futbol, Sabtu (31/12/2011).
 
“Tapi jika ingin mendapatkan mereka, itu lain cerita. Kini, saya masih akan mengerjakan proyek yang saya buat, selain mereka, saya tidak akan memberikan bocoran nama lagi,” sambungnya.
 
Selain itu, mantan pelatih AC Milan itu juga ingin menjernihkan sejumlah isu, yang memberitakan Ancelotti sudah meminta PSG, untuk mengajukan penawaran pada beberapa pemain lainnya.
 
“Saya tegaskan, kami belum mengajukan penawaran kepada siapapun. Semua (kabar) yang datang pers adalah tidak benar. Saya ingin membuyarkan semua ini,” tutup Ancelotti.

(Randy Wirayudha)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement