Tiga poin dari kawasan pantai selatan itu penting mengingat Arsenal tengah dalam perburuan titel juara. Mereka kini mengumpulkan 48 poin dari 20 laga dan unggul enam poin dari Aston Villa di posisi dua.
Bagi Arteta, setiap pertandingan, termasuk yang dilakoni di periode sibuk akhir dan awal tahun ini, sangat krusial. Ia pun senang melihat komitmen yang ditunjukkan anak asuhnya untuk memenangi setiap laga.
“Pertandingan semacam ini menuntut banyak energi, fokus, dan kami harus melakukannya. Saya pikir saat ini kami sudah menjalani sembilan pertandingan,” papar Arteta.
“Dengan apa yang kami lalui dua bulan ini, tuntutannya terlalu besar. Tapi, ketika saya melihat komitmen para pemain, kami harus melakukannya (terus menang),” tandas pria asal Spanyol itu.
(Wikanto Arungbudoyo)